Breaking News

Kapolres Sumbawa Turun Langsung Berikan Bantuan Kepada Anak Penderita Lumpuh


Sumbawa
- Atikah gadis kecil malang asal Kelurahan Lempeh, tepatnya RT 02/06 Kelurahan lempeh gang transito Sumbawa harus menghabiskan waktunya di atas kursi roda karena mengidap penyakit lumpuh semenjak usia 3 Tahun, lebih parahnya lagi ketika menginjak usia 5 tahun atikah mulai menunjukan gejala epilepsi. Sehingga atikah harus bolak balik kerumah sakit untuk melakukan pengobatan, namun sangat disayangkan atikah tidak dapat mendapatkan perawatan intensif karena pemerintah sudah memutus tanggungan berobat atikah.


Kabar sakit yang dialami atikah sampai ditelinga kapolres Sumbawa AKBP Widy Saputra S.IK yang diterima melalui surat dari salah satu warga lempe. Tanpa tunggu waktu, orang nomor satu di Polres Sumbawa ini langsung mendatangi kediaman atikah bersama Paur Kesehatan polres Sumbawa Iptu Abdul Kadir, Amd.Kep untuk melihat kondisi atikah., Sabtu (29/08/20).


"Adik Atikah harus mendapatkan pengobatan yang layak, kami akan berusaha membantu semampu kami." singkat kapolres saat ditemui. Kapolres memberikan tali asih yang diharapkan dapat sedikit membantu atikah dan keluarga. Kapolres juga meminta agar paur Kesehatan segera mengurus kartu berobat atikah. Peluk hangat kapolres Sumbawa kepada atikah membuat suasana ruang seketika menjadi haru. 


"Saya juga datang untuk memberikan semangat kepada Atikah, dan memberitahukan bahwa ia sangatlah istimewa." tambah kapolres. Ucapan terimakasih tidak henti hentinya di utarakan bapak doni dan ibu fera yang merupakan orang tua dari atikah. "kami tidak menyangka anak kami akan dikunjungi oleh Bapak Kapolres Sumbawa, semoga bapak kapolres selalu diberikan kesehatan." tutur polos pak Doni.

0 Comments

© Copyright 2023 - Suara Konsumen Indonesia