Breaking News

One Belt One Road Initiative (OBORI) RRT

One Belt One Road Initiative (OBORI) RRT
Beijing - “Orientasi pendidikan kami saat ini dan ke depannya adalah yang termasuk dalam One Belt One Road Initiative (OBORI) RRT. Indonesia adalah negara sahabat yang termasuk dalam OBORI, sehingga kami sangat senang hati berkolaborasi dalam sektor pendidikan sebagaimana yang kita sepakati hari ini. Kami berharap selain sektor pendidikan, bisa terus kita kembangkan dalam sektor lainnya, termasuk pariwisata yang juga menjadi fokus di Beijing Tiongkok maupun NTB,” ungkap Prof. Wenju. 

Sejak Agustus 2019, program beasiswa mahasiswa NTB ke luar negeri telah mengirim 3 mahasiswi ke BWU untuk berkuliah jurusan Manajemen Logistik. Ketiganya adalah Wila dan Larissa asal Sumbawa Besar, dan Sartika asal Lombok Timur. Selama 1 tahun pertama, ketiganya harus mengikuti program kursus Bahasa Mandarin sebagai bahasa pengantar utama kuliah, baru kemudian dilanjutkan dengan kuliah umum Manajemen Logistik. 

BWU sendiri sudah berusia 56 tahun, dengan spesialisasi mata kuliah Sistem, Teknologi dan   Manajemen Logistik dari tingkat S1 hingga S3. BWU berdiri di lahan seluas 40 hektar, dengan kelangkapan ruang kelas serba digital, wisma mahasiswa, 7 laboratorium inovasi sains dan teknologi dan 8 ruang simulasi riset ilmu pengetahuan. BWU saat ini memiliki lebih dari 8 ribu mahasiwa S1 hingga S3, termasuk dari mahasiswa internasional. Kampus ini memiliki 6 fakultas, yakni Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Logistik, Informatika, Sumber Daya Manusia dan Ketenagakerjaan, Bahasa dan Kebudayaan Asing, serta Hukum dan Ilmu Ketenagakerjaan.

0 Comments

© Copyright 2023 - Suara Konsumen Indonesia